This awesome blogger theme comes under a Creative Commons license. They are free of charge to use as a theme for your blog and you can make changes to the templates to suit your needs.
RSS

AFF 2010: Euforia Timnas Indonesia

Garuda di dadaku.... Garuda Kebanggaanku...

Ku yakin Hari ini pasti menang...

Kobarkan Semangatmu... Tunjukkan Sportifitasmu

Ku yakin Hari ini pasti menang...

Mungkin dalam 1 bulan ini lagu ini semakin sering bergaung di telinga kita. Itulah sebuah lagu penuh semangat yang mampu membakar, membangkitkan semangat yang biasa kita berikan setiap mendukung atlet Indonesia yang berjuang di pentas kejuaraan dunia. dan memang itulah yg tengah gencar-gencarnya yg diberikan rakyat Indonesia kpd pejuang lapangan itu, Timnas Sepakbola Indonesia.

Yap, selama satu bulan ini putra2 terbaik bangsa itu berjuang di Asean Football Federation (AFF) 2010 alias kejuaraan sepak bola antar negara asia tenggara. Timnas yg selama ini sangat minim gelar, bahkan kadang cenderung mengecewakan penampilannya, tapi skrg dibawah asuhan pelatih baru Alfred Riedl ternyata timnas mampu menjadi sebuah timyg solid. Dengan tambahan 2 penyerang baru hasil naturalisasi: Christian Gonzales (pemain kelahiran Uruguay yg telah menetap bertahun2 di Indonesia dan telah berpindah kewarganegaraan) serta Irfan Bachdim (keturunan Indonesia-Belanda) yg sdh terlatih sejak dini dg latihan disiplin dr negeri asalnya, tentu ini semakin menambah daya gedor luar biasa bagi Timnas Indonesia. Ditambah lagi pemain2 muda seperti Okto M atau Yongky A yg memudakan timnas Indonesia selain tentunya masih diikutsertakan pemain2 lama yg berpengalaman spt Firman Utina, Bambang pamungkas, Markus, dll.

Dan membuktian yg sesungguhnya, yg mampu menarik perhatian byk orang itu berawal kemengan impresif timnas yg membabat habis Malaysia di babak penyisihan grub dg skor meyakinkan 5-1. Superior ini terus berlanjut setelah Indonesia trs bermain luar biasa dg membungkam Laos 6-0, dan membuat Thailand tak lolos ke babak semifinal krn mampu ditaklukkan Indonesia 2-1. Dibabak semifinal Indonesia kembali bermain cemerlang dengan menyisihkan Filipina dengan agregat gol 2-0 dan akhirnya membawa Indonesia ke babak Final AFF utk berhadapan dg Malaysia.

Sampai disini timnas telah mampu membanggakan bangsa Indonesia. Dukungan trs mengalir dg derasnya. Rasa optimis yg menyergap seluruh orang, yg mulai meremehkan malaysia yg notabane pernah dibantai 5-1 sblmnya, membuat sebagian membanggakan timnas dg berlebihan. Timnas trs diekspos dan akhirnya menjadi 'alat politik' beberapa pihak utk kepentingan golongannya. Dan mungkin sejak inilah awal kehancuran kejayaan timnas Indonesia di piala AFF. Final leg pertama yg di adakan di stadion bukit jalil Malaysia, Indonesia akhirnya malah takluk 3-0 tanpa balas. Dan akhirnya walau dg usaha yg begitu luar biasa, Indonesia di leg ke2 (bbrp jam yg lalu) hanya mampu meraih kemenangan 2-1, dg kata lain Indonesia msh kalah agregat 4-2 dr malaysia.

Walau malaysia menjadi juara AFF, tp ada 1 hal yg sangat mencoreng itu semua. Insiden laser, aksi yg sangat tidak suportif yg dilakukan suporter Malaysia dengan menyerang penglihatan para pemain timnas dg sinar laser saat berlaga di malaysia membuat suasana cukup memanas. Terutama di dunia maya. Hate malaysia, curang, #malaysiacheatlaser bahkan sempat bertengger di Trend topic di twitter atas kekecewaan byk orang atas aksi itu. Hal ini jg beriringan dg kata penyemangat tuk timnas Indonesia yg jg jd TT spt #loveindonesia, supporter timnas, #garudafightsback atau #thankyouriedl (ini yg aku salut dr pengguna twitter indonesia, pada kompak bgt kl masalah bikin TT, yg bahkan di malam final AFF 10 TT dunia sebagian besar di kuasai topic dr Indonesia, hehe...). Hal ini tentu mampu menarik perhatian seluruh orang didunia, bahkan utk seorang artis dunia spt paris hilton dan Lady Gaga yg ikut menghujat aksi laser suporter malaysia itu atau pemain bola dunia rio ferdinand yang sejak awal kompetisi AFF sdh menaruh perhatian kpd sepak terjang luar biasa timnas Indonesia.

Nasi telah menjadi bubur. Walau di awal Indonesia mampu menunjukkan aksi yg sangat superior, tp penampilan yg antiklimaks yg mungkin dikarenakan byk faktor nonteknis yg menggangu konsentrasi pemain dan mungkin jg rasa 'terlalu bangga' yg terlalu cepat, akhirnya membuat perjalanan timnas Indonesia tuk meraih kesuksesan mengalami jalan terjal. Walau akhirnya semua tlah menyadari hal itu bahwa Tuhan memang memberikan tamparan keras pada kita dg yg terjadi di bukut jalil tsb, dan semangat rakyat Indonesia yg tak pernah pupus dan surut, tp itu semua tak mampu membuat timnas merah juara AFF utk pertama kalinya. Mungkin timnas memang kalah hari ini. Tapi perjuangan mereka sangat patut kita ancungi 2 jempol. Statistik permainan mrk selama piala AFF sungguh suatu yg membanggakan. Statistik Indonesia selama di AFF: 6 menang 1 kalah; 17 gol; 6 kemasukan. Ini jauh lebih baik dari sang juara Malaysia yg selama diAFF: 3 menang 2 seri 2 kalah; 12 gol ; 8 kemasukan. Indonesia hanya kurang beruntung boy! Timnas Indonesia layak buat terus didukung! :D

Selain itu, satu yg perlu kita sukuri dan bikin bangga pada timnas Indonesia. Biarbagaimana pun, Perjuangan timnas selama di piala AFF ini benar2 telah mampu membangkitkan rasa Nasionalisme Rakyat Indonesia. Rasanya sebelum2 ini sulit utk menyatukan bangsa Indonesia dlm satu kebersamaan, dlm satu tujuan, dlm satu harapan. Tapi krn semangat juang Timnas, Bangsa Indonesia menunjukkan rasa kebersamaannya dan rasa saling memilikinya. Stadion Gelora Bung Karno yang selalu penuh dibanjiri lautan merah supporter Indonesia, teriakan penyemangat yg terus membahana dari puluhan ribu bahkan ratusan rakyat Indonesia yg mendukung perjuangan, baik yg menonton langsung ataupun yg tidak, dukungan penuh yang selalu setia diberikan walau timnas sempat terseok di final leg pertama, pembicaraan2 yg seakan tak pernah habis ttg timnas, ini semua jelas begitu menggambarkan kecintaan dan persatuan bangsa Indonesia utk kebangkitan timnas Indonesia. Sepakbola tlah mampu mempersatukan segala golongan utk bersatu mendukung perjuangan timnas merah putih, timnas GARUDA, timnas INDONESIA utk meraih kejayaannya. Kekalahan di piala AFF ini tak membuat surut semangat bangsa Indonesia. Ini awal yg baik utk Timnas Indonesia meraih prestasi2 gemilang di kancah Internasional! Semangat Indonesia! (3am)

1 komentar:

Catatanrazi mengatakan...

sEMANGAT!! 2012 Kita masih ada.. tetep dukung TimNas.. dan Turunkan Nurdin..!